Siang sudah berganti malam
Dingin yang menusuk raga ini membuat hati ini tambah membeku
Bintang yang biasanya tersenyum padaku enggan memberikan senyumannya
Yang ada hanya awan kelabu seperti hatiku yang kelabu
Memang ini bukan masalah yang rumit seperti soal kalkulus ataupun oksidasi dan besaran vektor
Masalahku hanya mengapa aku tidak mempunyai logical mathematics inteligence
Bila aku di berikan permintaan oleh Tuhan sebelum aku keluar dari rahim ibuku
Aku meminta agar aku mempunyai kecerdasan seperti Albert Einsten
Tapi apa boleh aku perbuat
Tuhan berbeda persepsi denganku
Dan mau tak mau tetapi aku harus ikhlas menerima ini
Deanda seorang gadis yang tidak pintar berhitung
Sejenak aku berfikir lebih jauh
Aku memang tidak pintar dalam bidang MIPA
Tapi aku yakin, di satu sisi aku pasti mempunyai kecerdasan yang lain
Yang pastinya bukan logical mathematics inteligence :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Pendapatmu adalah Pahalamu :)